SURYAMALANG.COM|MALANG - Maut merenggut nyawa Yusto, warga Jalan Raya Gadang, Kecamatan Sukun, Kota Malang, pada Kamis (15/9/22) dini hari tadi.
Diketahui, pria berusia 57 tahun ini tewas menjadi korban tabrak lari.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, Iptu Saiful Ilmi mengatakan, kejadian itu terjadi sekitar pukul 04.15 WIB.
"Korban berjalan kaki menyeberang Jalan Raya Gadang, dari arah timur ke barat. Saat bersamaan, melaju truk dari utara ke selatan dengan kecepatan sedang. Truk yang masih belum diketahui identitasnya itu, langsung menabrak tubuh korban," ujarnya kepada suryamalang.com.
Kerasnya benturan membuat tubuh korban terpental dan jatuh ke jalan, hingga menyebabkan korban luka parah dan langsung meninggal dunia di lokasi kejadian.
"Sopir truk yang menyadari telah menabrak orang, malah memilih kabur. Dan truk itu, tetap tancap gas ke arah selatan," tambahnya.
Warga sekitar yang mengetahui kejadian itu, langsung melaporkan ke Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota. Selanjutnya, jenazah korban dievakuasi ke Kamar Jenazah Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang.
Hingga saat ini, petugas masih terus menyelidiki kejadian tabrak lari tersebut.
"Kasusnya masih kami tangani. Kendaraan truk yang kabur usai menabrak, masih kami selidiki. Kami juga telah meminta keterangan saksi, dan juga sudah melakukan olah TKP," pungkasnya.
No comments: