Ibu Menangis Anak Sulungnya Hendak Bunuh Adik Bayi, Nenek Tega Menghasut, 'Sudah Tidak Mencintaiku'

 

TRIBUNJATIM.COM - Seorang ibu menangis pergoki anak sulungnya hendak bunuh adik yang masih bayi.

Alasan si anak sulung hendak bunuh adik rupanya karena nenek.

Anak yang hendak bunuh adik itu juga menangis ketika ketahuan.

Sang ibu lalu mengajaknya bicara dari hati ke hati.

Peristiwa ini disebut terjadi di China.

Mengutip dari eva.vn, Kamis (4/5/2023) via TribunTrends, seorang ibu muda, sebut saja C mengaku baru menambah momongan saat anak sulungnya berusia tiga tahun.

Ia dan suami berpikir, anak sulung mereka pasti sudah bisa bertindak sebagai seorang kakak. 
Sang anak akan bisa menerima kehadiran adiknya dengan baik.

Dan benar, mengetahui ibunya hamil, gadis kecil ini amat bahagia.

Ia merasa senang lantaran akan memiliki teman bermain di rumah.

Dan setelah sang adik, bocah ini bertingkah makin menggemaskan.

Sepulang sekolah, ia akan langsung menemui adiknya dan menciuminya.

Namun beberapa hari belakangan, sikap gadis kecil ini berubah.

Setiap kali ibu atau ayahnya menggendong sang adik, ia akan bertindak kasar dan mencari gara-gara.

Tiba-tiba ia menendang cangkir minum dan membuat isinya tumpah.

Melihat itu, sang ibu akan meletakkan adiknya dan membersihkan lantai tersebut lebih dulu
Beberapa kali gadis ini melakukan kegiatan yang menunjukkan ketidaknyamanannya.

Awalnya sang ibu curiga, namun tidak bertindak apa-apa.

Hingga suatu hari, sang ibu sengaja meminta tolong anak sulungnya untuk menjaga sang adik.

Baru saja menuruni tangga, tiba-tiba perasaan sang ibu tak enak.

Ia pun langsung kembali ke kamar dan melihat pemandangan yang mengejutkan.

Ia melihat putri sulungnya hendak menutup wajah adikn bayinya dengan bantal.

Seketika itu juga sang ibu berteriak dan membentaknya.

Mengetahui dirinya dibentak, gadis kecil itu pun menangis dan berdiri di pojok kamar.

Setelah suasana sudah kembali tenang, sang ibu akhirnya mengajak bicara anak gadisnya tersebut.

Ia mulai bertanya dari hati ke hati.

Awalnya anak sulungnya ini tidak mau jujur dan memberi jawaban aneh.

Namun setelah dibujuk, akhirnya ia mengaku dan menangis.

Rupanya gadis kecil ini sudah dihasut oleh neneknya sendiri.

Sang nenek mengatakan bahwa gadis kecil ini tak akan dicintai oleh orangtuanya lagi gara-gara kehadiran adik bayi.

Bayi tersebut hanya akan menggantikan posisinya sebagai anak pertama.

"Nenek bilang kalau orangtuaku sudah punya bayi laki-laki, maka mereka tidak akan punya banyak waktu lagi untuk mencintaiku.

Jadi aku harus melakukannya semua sendiri." ucap gadis kecil ini pilu.

Mendengar curhat sang anak, seketika ibu muda ini ikut menangis.

Ia tak menyangka ibu mertuanya justru menghasut cucunya menjadi seorang pendendam.

Ia pun langsung memeluk putrinya dan memberi pengertian.

Menghadapi Kakak yang Iri dengan Sang Adik

Menyikapi agar kakak tidak tidak iri dengan adiknya bisa dibilang susah-susah gampang.

Sang kakak mungkin menginginkan semua perhatian hanya tertuju padanya.

Semakin ibu dan ayah memberikan perhatian, semakin dirinya tidak tahu batasan yang harus dilakukan.

Maka dari itu, ibu dan ayah harus tahu cara mengatasi anak sulung yang iri dengan adiknya. Berikut ini yang bisa ibu dan ayah lakukan, dikutip TribunJatim.com dari HaloDoc.

1. Memuji Si Sulung karena Telah Menjadi Kakak yang Baik

Salah satu cara yang dapat ibu lakukan untuk mengatasi kakak yang sering iri dengan adiknya adalah sering memberikan pujian karena telah menjadi kakak yang baik.

Ibu pasti sering melihat Sang Kakak merasa cemburu dengan adiknya.

Nah, ketika hal tersebut terjadi, cobalah untuk memujinya.

Selain itu, ibu juga harus peka ketika anak pertama sedang menjadi kakak yang baik.


Saat itulah momen yang tepat untuk memberikan pujian padanya.

Melalui cara tersebut, kakak akan lebih memberikan perlakuan positif pada adiknya.

Hal tersebut juga dapat mengurangi perilaku buruk yang dilakukan kepada adiknya.

2. Dukung untuk Bekerja Sama Tanpa Harus Berkompetisi

Cara lain yang bisa ibu dan ayah lakukan untuk menghindari munculnya rasa iri pada kakak terhadap adiknya adalah memberikan dukungan untuk mereka selalu bekerja sama tanpa harus berkompetisi.

Pasalnya, kompetisi hanya akan membuat kakak dan adik semakin saling berselisih, bukan saling mengisi seperti yang ibu dan ayah harapkan. 

Semakin kakak percaya bahwa adiknya bisa menjadi teman bermain, semakin dekat kakak dengan adiknya nantinya.

Rasa iri yang awalnya terasa sangat besar pun perlahan semakin berkurang, bahkan menghilang.

Justru, kakak dan adik akan menjadi saudara yang selalu saling membutuhkan, meski telah dewasa nantinya. 

3. Selalu Libatkan Anak-Anak

Ibu, selalu mintalah bantuan pada sang kakak untuk menjaga adiknya jika ibu sedang kewalahan.

Ini akan membuat kakak merasa selalu dilibatkan.

Selain mendapatkan ilmu baru, melibatkan kakak terhadap aktivitas menjaga adik bisa membuat hubungan keduanya semakin dekat. 

Memang, cara ini tidak bisa memberikan hasil instan.

Namun, tidak ada salahnya untuk dicoba.

Ibu hanya perlu bersabar dan tidak menyerah untuk membuat kakak tak lagi iri dengan adiknya. 


















Sarung Mangga Gold Kembang


Ibu Menangis Anak Sulungnya Hendak Bunuh Adik Bayi, Nenek Tega Menghasut, 'Sudah Tidak Mencintaiku' Ibu Menangis Anak Sulungnya Hendak Bunuh Adik Bayi, Nenek Tega Menghasut, 'Sudah Tidak Mencintaiku' Reviewed by wongpasar grosir on 1:00 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.