Mbah Legiyem Malah Sial Mau Lebaran, Dapat THR ‘Zonk’ dari Mahasiswa KKN, Disuruh Ganti Baju Lusuh

 

TRIBUNJATIM.COM - Mbah Legiyem yang merupakan seorang nenek di Banyuwangi mendapat sial jelang Hari Raya Idul Fitri 2023 .

Jelang Hari Lebaran, Mbah Legiyem dan dua orang lansia lain malah mendapat kesialan karena kehilangan sejumlah barang.

Tak hanya barang biasa, tetapi bernilai fantastis yakni berupa perhiasan

Mbah Legiyem yang sudah berharap Hari Raya Lebaran akan bahagia justru malah harus sedih.

Kasus penipuan yang dialaminya kini tengah diusut oleh kepolisian

Seorang nenek bernama Legiyem (68) di Desa Sarongan , Kecamatan Pesanggaran , Kabupaten Banyuwangi , Jawa Timur, diduga menjadi korban penipuan.

Akibatnya, lansia itu kehilangan sejumlah barang berharga berupa perhiasan emas dan uang tunai.

Kapolsek Pesanggaran , Iptu Lita Kurniawan mengaku sudah menerima laporan terkait penipuan yang dialami nenek Legiyem.

"Kita sudah menerima laporan," kata Lita dikutip TribunJatim.com dari Kompas.com , Senin (10/4/2023).

Lita menjelaskan, pelaku penipuan itu pura-pura ingin memberikan bingkisan sembako untuk THR Hari Raya Idul Fitri .

Saat itu, Minggu (9/4/2023) pagi, pelaku datang ke rumah Legiyem dan mengaku sebagai mahasiswa yang sedang menjalani KKN di Desa Sarongan.

Pelaku yang mengaku Mahasiswa KKN itu mengatakan mendapat tugas membagi bingkisan sembako Lebaran dari Presiden Jokowi.

Saat datang ke rumah Legiyem, pelaku membawa sepeda motor Honda PCX berwarna putih dan memakai helm hitam.

Pada kesempatan itu pula, kata Lita, pelaku juga meminta Legiyem untuk mencarikan dua orang warga pra-sejahtera lagi untuk penerima bantuan.

Legiyem pun menyanggupinya.

Dua tambahan warga penerima bingkisan itu adalah Mbah Kamiso dan Mbah Alip .

Ternyata saat mau menjelaskan bingkisan yang akan diberi, pelaku memberikan syarat yang menjadi modus penipuan tersebut.

Pelaku memberi syarat supaya korban melepas perhiasan yang dipakai dan harus menggunakan baju lusuh saat diambil gambar foto diri.

Korban saat itu menyanggupi untuk melepas perhiasan yang dipakai.

Oleh korban, perhiasan tersebut kemudian dimasukkan ke dalam tas dan ditaruh di tempat shalat.

Selanjutnya, korban diajak pelaku ke rumah Mbah Kamiso dengan tujuan untuk menerima bantuan.

Sesampainya di rumah Mbah Kamiso, korban diminta menulis huruf a.b.c hingga sebanyak 20 baris.

Saat sedang korban menulis itulah, pelaku kemudian pergi.

Dalihnya hendak mencari rumah Mbah Alip.

Tak lama setelah itu, Legiyem mulai curiga.

Dia kemudian pulang ke rumah dan mengecek perhiasan berikut uang tunai di dalam tas yang diletakkan di tempat shalat.

Legiyem pun kaget saat mengetahui barang-barang berharganya itu telah raib.

Legiyem akhirnya berteriak meminta tolong kepada tetangganya.

Legiyem diperkirakan mengalami kerugian hingga Rp 20 juta.

Lita mengatakan, pihaknya sedang menyelidiki kasus dugaan penipuan itu.

Polisi juga sudah mendapatkan laporan terkait ciri-ciri pelaku.

Atas kejadian itu, Lita mengimbau kepada masyarakat untuk tidak percaya terhadap iming-iming dalam bentuk apa pun.

Apalagi mendekati hari raya Idul Fitri.

"Setiap ada orang asing segera hubungi tetangga atau RT setempat. Bersama kita amankan wilayah kita dengan saling mengingatkan. Tiga pilar siap dihubungi kapan saja," tandas Lita.

Cerita menjelang Hari Lebaran memang beragam, tak terkecuali pengalaman wanita yang hendak pulang kampung ini.

Dikira biaya Lebaran cuma Rp2 Juta, ternyata membengkak total.

Kamis (6/4/2023), Mutia membagikan kisah mudiknya pada tahun lalu yang langsung menuai berbagai tanggapan netizen.

Mutia menyebutkan jika tahun lalu adalah tahun pertama ia melakukan mudik setelah menikah.

Ia pun dibuat syok dengan biaya yang harus dikeluarkan, yang mencapai lima kali lipat dari perkiraan awal.

Lalu mengapa bengkaknya biaya bisa sampai tembus angka Rp10 juta atau lima kali lipat dari yang dia duga?

Menurutnya, persiapan biaya mudik harus dilakukan jauh-jauh hari sebelum keberangkatan.

"Dulu waktu masih jadi anak mamah aku tuh nggak pernah kefikiran kalau mudik itu membutuhkan biaya yang besar.

Aku mikirnya cuma sejuta dua juta cukuplah untuk pulang mudik.

Tapi ternyata setelah menikah dan aku meraskan sendiri kalau mudik itu butuh biaya yang besar banget," curhat Mutia.

Bagi Mutia, biaya mudik yang melejit bisa dipengaruhi oleh banyak hal.

Mulai dari jarak kampung halaman hingga biaya yang dihabiskan selama perjalanan dan saat berada di kampung halaman.

"Apalagi punya suami yang orang Jawa, di mana ke sana kan butuh ongkos, belum bensin, tol, makan di jalan dan untuk biaya di sananya." tambahnya.

Mutia sendiri terheran-heran saat mengetahui uang Rp10 juta yang ia bawa jadi habis tak bersisa dalam seminggu di kampung halaman.

"Tahun kemarin aku kan pulang ke Jawa, dan aku bawa 10 juta ke sana, aku kira dengan bawa uang segitu mungkin pulangnya masih sisalah sedikit.

Ternyata setelah sampai sana dan seminggu di sana tuh ludes dan tidak tersisa sama sekali.

Dan dari situ aku sadar dan kepikiran kalau mau mudik itu kita harus nyiapin dana jauh-jauh hari" pungkas Mutia.

Unggahan Mutia ini sontak viral di TikTok dan mendapat banyak reaksi.

Netizen seolah sama-sama merasakan beratnya biaya mudik yang harus dihabiskan saat Lebaran.

budicahyono897: podo nek ngono

noorjanah467: ak merantau di luar Jawa klo mudik 40jt br kelar,,

rioaja783: hmmmm 10 juta tahun 2000 gede..skrg bensin am tol pp 4-5juta

bejo19453: aku klo mudik uang abs buat mkn keluarga,soal masakin ortu yg enak2.

liaandita68: mudik bawa duit berapa aja jg abis yg penting bs kumpul sm ortu n saudara.

Aulia Daeng827: semoga di mudahkan dan di beri keluasan rezeki agar bisa silaturahmi dengan orang tua dan keluarga

Dadi: sy aja yg mudik sesama p jawa hbs sgtu, pdhl naik mobil lwt tol trans jawa, byknya itu di thr buat ponakan2 n ortu, tp ya lillahita'ala aja

Muryati: Lebih besar kalau punya suami luar Jawa mbk, seperti ke Riau ,Bengkulu, Padang , Palembang, tiket pesawat pp aja udah berapa coba












Sumber : https://jatim.tribunnews.com/2023/04/10/mbah-legiyem-malah-sial-mau-lebaran-dapat-thr-zonk-dari-mahasiswa-kkn-disuruh-ganti-baju-lusuh?page=4



Mbah Legiyem Malah Sial Mau Lebaran, Dapat THR ‘Zonk’ dari Mahasiswa KKN, Disuruh Ganti Baju Lusuh Mbah Legiyem Malah Sial Mau Lebaran, Dapat THR ‘Zonk’ dari Mahasiswa KKN, Disuruh Ganti Baju Lusuh Reviewed by wongpasar grosir on 2:20 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.