Lalai Berujung Fatal, Dapur Rumah Warga Ngajum Malang Ludes Terbakar, Rugi Puluhan Juta

 

TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Dapur dengan dinding kayu milik Krisgianto (32) warga Dusun Ubalan, Desa Balesari, Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang ludes dilalap si jago merah, Senin (13/3/2023).

Akibat kebakaran itu, perabotan dapur hangus hingga mengakibatkan kerugian senilai Rp 30 juta.

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 13.30 WIB. Namun, ketika wartawan Tribun Jatim Network berkunjung ke lokasi kejadian pada pukul 15.00 WIB api sudah padam. 

Hanya saja, dapur milik Kriagianto masih banyak dikerumuni oleh warga sekitar untuk turut membantu mencari barang yang masih bisa diselamatkan. 

Kepala Dusun Ubalan, Sutiono juga turut membantu untuk membantu memadamkan api sebelumnya. 

"Sebelumnya saya ada di kantor desa, terus mendapatkan laporan dari warga kalau ada rumah terbakar," ucap Sutiono saat ditemui di lokasi kejadian.

Usai menerima laporan tersebut, Sutiono langsung menuju ke lokasi kejadian. 

Sebelum memanggil pemadam kebakaran (Damkar) Kabupaten Malang, warga yang mengetahui kebakaran ini berbondong-bondong untuk memadamkan api dengan air seadanya. 

"Warga sigap, langsung gotong royong memadamkan api," tegasnya. 

Berita Lainnya : Tempat Hiburan Umum di Kota Batu Wajib Tutup Selama Ramadan

Hingga akhirnya, kurang lebih satu jam api sudah padam. 

Dari keterangan keluarga, kebakaran diakibatkan karena kelalaian istri Krisgianto, yakni Sandra saat merebus air.

Saat itu, Sandra merebus air di kompor elpiji miliknya. Kemudian Sandra meninggalkannya ke luar dapur tanpa mematikan kompor yang sedang menyala. 

"Kurang lebih 15 menit ditinggal keluar, pas kembali tiba-tiba api sudah membesar dari dapur," ungkapnya. 

Sementara itu, Kepala Bidang Pencegahan dan Penanggulan Kebakaran Satpol PP Kabupaten Malang, Sigit Yuniarto mengatakan, pihaknya mengerahkan lima mobil damkar ke lokasi kejadian. 

"Ada 5 unit mobil damkar, 1 unit ambulan, dan relawan lainnya," tutur Sigit. 

Ia menyebutkan kerugian meteriil diperkirakan mencapai Rp 30 juta.











Sumber : https://jatim.tribunnews.com/2023/03/13/lalai-berujung-fatal-dapur-rumah-warga-ngajum-malang-ludes-terbakar-rugi-puluhan-juta





Lalai Berujung Fatal, Dapur Rumah Warga Ngajum Malang Ludes Terbakar, Rugi Puluhan Juta Lalai Berujung Fatal, Dapur Rumah Warga Ngajum Malang Ludes Terbakar, Rugi Puluhan Juta Reviewed by wongpasar grosir on 3:56 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.